Strategi “EKSPRESI SPEGAS”: Membangun Karakter dan Prestasi Siswa di SMPN 3 Situbondo

Berita, Pendidikan130 Dilihat

SITUBONDO, tretan.news – Inovasi “EKSPRESI SPEGAS” (Enam Kegiatan Siswa Peningkatan Prestasi dan Sikap SMPN 3 Situbondo) adalah sebuah strategi kegiatan pembinaan siswa di luar Pembelajaran dalam rangka penguatan Pendidikan Karakter Pancasila.

Banyaknya dukungan dan suport wali murid dalam mensukseskan penampilan perform putra putri mereka dengan melihat dan menyaksikan penampilan putra putri mereka di sekolah yang dilaksanakan terjadwal dan berkala.

Inovasi “EKSPRESI SPEGAS” merupakan pertama kali dilaksanakan oleh SMPN 3 Situbondo, dan belum pernah ada di sekolah manapun.

Manfaat Yang Diperoleh

Menekan angka putus sekolah dengan pembiasaan hal-hal positif.

Terbentuk karakter siswa yang beriman, bertaqwa KepadaTuhan Yang Maha Esa serta Berakhlak; Terbentuk CintaTanah Air pada jiwa setiap siswa.

Terbentuk siswa yang kreatif, bernalar kritis dan mandiri; dan Terbentuk kolaborasi yang baik antara sekolah dan Masyarakat.

Dampak Setelah adanya inovasi, yaitu

Siswa lebih inovatif, kreatif dan berkolaborasi;

Sekolah dapat memfasilitasi dan mewadahi kreatifitas siswa.

Sekolah memberikan keleluasaan untuk dapat belajar di dalam atau diluar kelas sesuai keinginan siswa.

Sekolah menjadikan siswa memiliki jiwa nasionalisme (cinta tanah air) dan cinta budaya yang ada di Indonesia.

Peningkatan prestasi dan semangat siswa dalam belajar di sekolah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *