GRESIK, tretan.news – Kecelakaan maut kembali terjadi di kawasan padat lalu lintas Gresik Kota Baru (GKB), tepatnya di Jalan Kalimantan, Kecamatan Manyar.
Seorang pengendara sepeda motor bernama Mohammad Muchlas (48), warga Perum PPI, Desa Suci, harus meregang nyawa saat hendak menyeberang menuju Perumahan Puri Jawa Asri, Sabtu malam (12/4/2025).
Peristiwa tragis ini menjadi pengingat keras bagi para pengguna jalan, khususnya pengendara roda dua, untuk selalu waspada dan memperhatikan arus lalu lintas saat menyeberang.
Menurut keterangan pihak kepolisian, motor Honda Vario bernomor polisi W 3955 CI yang dikendarai Muchlas bersama satu penumpang, Nur Bayani Siregar, tengah melintas dari arah GKB Convex menuju Perumahan Puri Jawa Asri.
Tanpa disadari, dari arah berlawanan datang sepeda motor Kawasaki dengan nomor polisi L 6088 NZ yang dikendarai El Hikam (15), warga Dinari, Kecamatan Kebomas.
Benturan keras pun tak terhindarkan. Mohammad Muchlas tewas di tempat akibat luka berat yang dideritanya, sementara dua korban lainnya mengalami luka-luka.
“Pengendara sepeda motor Vario diduga menyeberang tanpa memperhatikan arus lalu lintas dari arah lain,” jelas Kapolsek Manyar, AKP Dante Anan Irawanto, saat dikonfirmasi.
Ia menambahkan, korban langsung dievakuasi ke rumah sakit setelah kejadian.
“Korban Mohammad Muchlas telah dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit. Saat ini kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap kronologi kejadian,” pungkasnya.
Kejadian ini kembali menggarisbawahi pentingnya kehati-hatian di jalan, terutama di titik rawan kecelakaan seperti perempatan atau jalan utama yang dilalui kendaraan dalam kecepatan tinggi.