Patroli Ramadhan Ditingkatkan, Kapolres Pamekasan Turun Langsung untuk Antisipasi Balap Liar

PAMEKASAN, Tretan.news Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat selama bulan suci Ramadhan, Polres Pamekasan semakin meningkatkan pengawasan terhadap berbagai bentuk kenakalan remaja, terutama aksi balap liar yang kerap meresahkan.

Setiap malam, personel gabungan dari kepolisian dikerahkan untuk melakukan patroli harkamtibmas guna mencegah berbagai tindakan yang dapat mengganggu ketentraman warga.

Pada Minggu (9/3/2024) dini hari, Kapolres Pamekasan, AKBP Hendra Eko Triyulianto, bahkan turun langsung ke lapangan untuk mengecek kesiapan personel yang bertugas serta mengawasi lokasi-lokasi rawan kriminalitas dan tempat yang sering dijadikan ajang balap liar.

Dalam beberapa hari ini, patroli berhasil mengamankan puluhan unit sepeda motor yang diduga akan digunakan untuk aksi balap liar. Selain tidak memiliki kelengkapan surat-surat kendaraan, beberapa di antaranya juga telah dimodifikasi sehingga tidak sesuai dengan spesifikasi standar.

Kapolres Pamekasan menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengawasan dan tindakan tegas guna menekan angka kenakalan remaja. Menurutnya, balap liar menjadi perhatian utama karena berpotensi mengganggu ketertiban umum serta membahayakan keselamatan diri sendiri maupun masyarakat sekitar.

“Semalam, kami membubarkan aksi balap liar dan mengamankan beberapa unit sepeda motor yang terlibat. Tindakan ini akan terus kami lakukan demi menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Pamekasan selama Ramadhan,” papar AKBP Hendra Eko Triyulianto.

Lebih lanjut, Kapolres mengimbau masyarakat untuk turut berperan aktif dalam mengawasi anak-anak mereka, khususnya saat malam hari. Ia menegaskan, peran orang tua sangat penting dalam mencegah anak-anak terlibat dalam kegiatan berisiko seperti balap liar atau aktivitas lain yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.

“Jangan biarkan anak-anak berkeliaran hingga larut malam, apalagi mengendarai sepeda motor tanpa pengawasan. Kami terus mengingatkan hal ini karena masih banyak ditemukan anak-anak yang keluyuran malam hari dan melakukan aksi balap liar atau kegiatan lainnya yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain,” tambah Kapolres.

Selain fokus pada penertiban balap liar, pihak kepolisian juga mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi tindak kejahatan selama Ramadhan. Kapolres menegaskan bahwa kerja sama antara warga dan aparat kepolisian menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Kami tidak akan ragu untuk menindak tegas siapa pun yang melakukan aksi kriminal atau mengganggu ketertiban umum. Keselamatan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas utama kami,” tutup AKBP Hendra Eko Triyulianto.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan situasi keamanan di Pamekasan selama Ramadhan tetap kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *