SAMPANG, tretan.news – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sampang nomor urut 02, H. Slamet Junaidi dan Ra Mahfud, yang dikenal dengan sebutan JIMAD SAKTEH, menyapa warga dan pengunjung di alun-alun Trunojoyo, Kabupaten Sampang, pada Sabtu malam (26/10/2024).
Kegiatan ini berlangsung di Jl. Wijaya Kusuma, alun-alun Trunojoyo, yang merupakan salah satu pusat aktivitas warga Sampang.
Dalam pantauan, kehadiran H. Slamet Junaidi yang akrab disapa Abah Idi ini disambut hangat oleh masyarakat dan para pedagang kaki lima (PKL) yang berada di sepanjang jalan sekitar alun-alun.
Abah Idi, dengan sikap yang sederhana dan penuh keakraban, menyalami warga satu per satu, menandakan kedekatannya dengan masyarakat.
Momen tersebut dimanfaatkan oleh warga untuk berfoto bersama dengan Paslon 02. Banyak yang menunjukkan dukungan dengan mengacungkan dua jari sambil mengucapkan.
“JIMAD SAKTEH menang, semoga Abah Idi lanjutkan kepemimpinannya!” Ucapan ini menggambarkan harapan besar masyarakat agar H. Slamet Junaidi kembali memimpin Kabupaten Sampang.
H. Slamet Junaidi, yang menjabat sebagai Bupati Sampang periode 2019-2024, dikenal sebagai sosok sederhana dan dekat dengan masyarakat. Warga yang hadir di acara ini merasa bangga atas perubahan positif yang terjadi selama masa kepemimpinannya.
“Alun-alun Trunojoyo ini jadi ikon baru bagi Sampang berkat kepemimpinan Abah Idi. Banyak perubahan positif selama beliau menjabat,” ungkap salah seorang pengunjung yang tak ingin ketinggalan momen berfoto bersama.
Salah satu warga Sampang, Kurrotu A’yun, juga mengungkapkan kekagumannya setelah bertemu langsung dengan Abah Idi.
“Setelah bertemu, saya semakin yakin dan akan terus mendoakan kemenangan Abah Idi dan Ra Mahfud. Beliau pemimpin yang tulus dan ikhlas memajukan Sampang,” pungkasnya.
Acara sapaan ini menjadi salah satu bentuk kedekatan antara H. Slamet Junaidi dan masyarakat, sekaligus menunjukkan antusiasme warga dalam menyambut kontestasi Pilkada Sampang 2024.