Nelayan Ditemukan Tewas Setelah Perahu Mengapung Tanpa Penumpang di Pantai Pantura Pamekasan 

Berita, Daerah, Peristiwa1066 Dilihat

PAMEKASAN, Tretan.news  Bapak Rasuki (60), warga Dusun Pandian, Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang yang dilaporkan hilang pada saat sedang mencari ikan (memancing) di perairan Laut Jawa, khususnya wilayah Pantura, Kecamatan Batumarmar, Pamekasan, pada Minggu (29/7), akhirnya ditemukan dalam keadaan sudah tidak bernyawa, pada Selasa (30/7/2024) malam.

Kapolsek Tamberu, AKP Syaiful Bahri, saat dikonfirmasi membenarkan penemuan korban, kata dia, korban ditemukan oleh sesama nelayan di wilayah Kabupaten Sampang.

“Benar, ditemukan di pinggir pantai di Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang oleh nelayan asal ketapang, untuk penanganan ditangani oleh Polsek Sokobanah karena lokasi jenazah  ditemukan di wilayah Sokobanah,” kata AKP Syaiful, kepada Tretan.news, Rabu (31/7/2024).

Sebelumnya, pada Senin (29/7) warga Kecamatan Batumarmar, di hebohkan dengan kejadian terdamparnya perahu nelayan dalam kondisi mesin masih menyala tanpa penumpang di pinggir pantai daerah Lesong, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan.

Diketahui bahwa perahu tersebut milik Rasuki (korban). Berdasarkan keterangan para saksi, pada hari Minggu, 28 Juli 2024, sekira pukul 00.00 WIB, korban berangkat memancing seorang diri dengan menggunakan perahu.

Sekitar pukul 18.00 WIB, warga mendapatkan kabar bahwa perahu yang dikendarai korban telah ditemukan di pinggir pantai daerah Lesong, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan dengan kondisi mesin menyala dan tanpa penumpang.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar