Makasar, tretan.news – Kejuaraan Turnamen Domino Dandim Bulukumba Cup II berlangsung sangat meriah di Makodim 1411 /Toddopuli Bulukumba pada 10 Agustus 2024.
Letkol Inf Sarman S.Hub. Int. Dandim 1411/Toddopuli Bulukumba dalam sambutannya mengatakan mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh peserta Domino tolong jaga sportivitas pertandingan, dimana olahraga Domino ini bukan olahraga otot tapi olahraga otak yang mencerminkan pemain Domino harus bisa mengolah strategi dalam bermain.
Sementara dalam turnamen ini yang di buka langsung oleh Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Dandim 1411 Bulukumba dan jajarannya, atas terselenggaranya turnamen Domino ini.
Juga merupakan komitmen kita bersama dalam rangka pembinaan olahraga Domino khususnya di daerah Bulukumba.
Dimana permainan Domino merupakan olahraga yang sudah menjadi olahraga prestasi dan permainan rakyat yang tidak kenal usia, jabatan dan status sosial sehingga tentu ini akan lebih merekatkan hubungan TNI dengan rakyat, ungkap Andi Utta Sapaan akrab Pak Bupati Bulukumba ini.
lebih jauh Andi Utta mengatakan bahwa selain mengasah otak, Domino juga menjadi wadah silaturahmi dan kebersamaan antar warga, tentu selaku pemerintah daerah,kami berkomitmen untuk membangkitkan dan menumbuhkan prestasi dicabang olahraga Domino ini.
Menurut Ketua Panitia Lettu Syahrir bahwa turut Hadir dalam turnamen ini Ketua Pordi Pusat, Kalapas kelas II Bulukumba, DR.Ir H.A. Makkasau Karaeng Lompo MM dan beberapa Forkompinda Kabupaten Bulukumba. Turnamen yang berhadiah total 75 juta ini di ikuti kurang lebih 450 peserta dari berbagai penjuru daerah Sulawesi Selatan yang ikut serta.
Turnamen ini berlangsung selama 2 hari, dimana hari pertama adalah babak penyisihan sedangkan hari kedua adalah partai final berlangsung, ungkap Lettu Syahrir.