Camat Jrengik Mengundurkan Diri Pilih Kembali ke Dunia Kesehatan

Penulis : Khoirul Umam

SAMPANG, tretan.news – Keputusan mengejutkan datang dari Moh. Romzah, Camat Jrengik, yang memilih mengundurkan diri dari jabatannya. Setelah lebih dari satu tahun menjabat, Romzah memutuskan untuk kembali menekuni profesi sesuai latar belakang pendidikannya di bidang kesehatan.

Romzah, yang dilantik bersama 33 pejabat lainnya di Pendopo Trunojoyo pada Jumat, 15 Desember 2023 lalu, resmi melepas jabatannya sebagai Camat Jrengik. Keputusan ini diajukan langsung kepada Penjabat (Pj) Bupati Sampang, Rudi Arifianto, pada pertengahan Februari 2025.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sampang, Arif Lukman Hidayat, mengungkapkan bahwa alasan pengunduran diri Romzah adalah untuk lebih fokus pada keluarga dan kembali menjalankan profesi di bidang kesehatan yang selama ini ia tekuni sebelum menjadi camat.

“Permohonan pengunduran dirinya kami terima pada 17 Februari 2025, dan segera kami proses. Pengajuan teknis kepada BKN Pusat juga telah dilakukan pada 18 Februari, dan mendapatkan persetujuan (Pertek) pada 20 Februari 2025,” jelas Arif, Kamis (13/03/2025).

Setelah resmi mundur dari jabatan camat, Romzah kini diberi amanah baru sebagai Penelaah Teknis Kebijakan di UPTD Puskesmas Mandangin, terhitung sejak 12 Maret 2025.

Posisi camat Jrengik sendiri saat ini masih kosong dan untuk sementara diisi oleh Pelaksana Tugas (Plt), Khoirul Anam, yang juga menjabat Sekretaris Kecamatan Jrengik.

“Kami masih menunggu penunjukan definitif untuk Camat Jrengik. Sementara waktu, Pak Khoirul Anam yang menjalankan tugas harian,” tutup Arif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *