Calon Wakil Bupati Pasuruan Ning Wardah Temui Pelaku UMKM Di Kecamatan Gempol

Berita, Politik, Sosial220 Dilihat

PASURUAN, tretan.news – Calon wakil Bupati Pasuruan Wardah Nafisah atau Ning wardah, berkampanye dihadapan para pelaku UMKM yang ada di kecamatan Gempol, kegiatan kampanye tersebut dilakukan ditempat pusat oleh- oleh klepon yang berada di Dusun panderejo Desa Legok kecamatan Gempol Pasuruan Selasa (15/10/2024).

Dalam kesempatan itu, Ning wardah menyampaikan beberapa program unggulan salah satunya berkaitan dengan UMKM. Pasangan Calon (Paslon) Gus Mujib-Ning Wardah dengan jargon MUDAH ini menjelaskan program unggulannya di hadapan para pelaku UMKM yang ada di kecamatan Gempol.

“Insyaallah pasangan Mudah akan menyiapkan program tepat sasaran, membangun fisik dan non fisik, termasuk mempermudah perijinan, membantu dalam hal permodalan, supaya pelaku UMKM di kabupaten Pasuruan bisa menjadi tuan rumah di daerah nya sendiri,” paparnya.

Ditambahkan Ning wardah, ” karena UMKM berkaitan erat dengan kepariwisataan, pihaknya mentargetkan 100 Desa wisata di kabupaten Pasuruan, 1000 pelaku pariwisata serta even festival budaya setiap bulannya yang berskala Nasional, itu adalah bagian dari upaya kami meningkatkan usaha pelaku UMKM ” jelasnya.

“Kami akan memberikan kemudahan bagi siapa saja para pelaku UMKM, tetap terus kita dorong dan fasilitasi, dengan pendampingan secara maksimal, UMKM harus banyak berinovasi mengikuti tren yang ada agar terus digemari dan diincar konsumen” tutupnya.

Dalam kampanye yang dikemas dalam bentuk sosialisasi tersebut Ning wardah menyempatkan diri melihat produk UMKM olahan klepon oleh – oleh khas kecamatan Gempol.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *