PAMEKASAN, Tretan.news – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI), melalui Yayasan Baitul Maal BRILiaN (YBM BRILiaN), kembali menunjukkan komitmennya dalam berbagi kepada masyarakat dengan menyalurkan zakat mal.
Pada Sabtu (15/3), bertempat di Hall Kantor Cabang BRI Pamekasan, sebanyak 90 bingkisan Ramadan yang berisi sembako dibagikan kepada penerima manfaat.
Branch Manager Kantor BRI Pamekasan, Octarez Abi Ibrahim, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya atas dukungan yang diberikan oleh para nasabah, karyawan, serta seluruh pihak yang turut berkontribusi dalam suksesnya pelaksanaan program ini.
“Program pembagian zakat mal ini menjadi agenda rutin setiap bulan Ramadan dan kali ini, bantuan disalurkan kepada kaum dhuafa dan lansia,” jelas Abi, yang lebih akrab disapa, Senin (17/3/2025).
“Seperti yang kita ketahui, zakat mal ini bertujuan membersihkan harta dan jiwa, membantu sesama, serta mengurangi ketimpangan sosial di masyarakat,” sambungnya.
Dia juga menyampaikan bahwa bingkisan sembako yang dibagikan kali ini merupakan hasil pengumpulan dana dari seluruh karyawan BRI melalui YBM BRILiaN.
“Keberhasilan dalam penyaluran zakat mal ini mencerminkan komitmen BRI untuk terus memberikan economic value dan social value secara bersamaan. Melalui YBM BRILiaN, kami berharap dapat memberikan manfaat berkelanjutan yang menjangkau berbagai aspek kehidupan masyarakat,” lanjutnya.
Abi berharap, dengan adanya program seperti ini, kebersamaan dan persaudaraan antar umat Islam di Pamekasan dapat semakin kuat dan semakin memberikan dampak positif bagi kehidupan masyarakat setempat.
“Semoga YBM BRILiaN terus dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat Pamekasan, serta semakin mempererat kebersamaan dan persaudaraan di antara kita,” pungkasnya.