Main Santai Gempol FC Juara Grup A, Lolos ke 8 Besar Piala Bupati Pasuruan

Berita, Daerah, Olahraga582 Dilihat

PASURUAN, tretan.news – Gempol FC memastikan diri sebagai juara Grup A sekaligus melaju ke babak 8 besar Piala Bupati Pasuruan Super League 2025. Kepastian itu didapat setelah bermain imbang 1-1 melawan Lekok United di Stadion Pogar, Bangil,Selasa (16/9/2025).

Gempol FC unggul lebih dulu melalui sundulan Aldi Fuad di akhir babak kedua. Namun, Lekok United berhasil menyamakan skor lewat penalti Ahmad beberapa menit berselang.

Pelatih Gempol FC, Sunardi, mengakui timnya tampil di bawah performa karena absennya sejumlah pemain pilar seperti Husein, Ikbal, dan Ricardo.

“Anak-anak bermain kurang lepas, monoton, dan membosankan. Mungkin karena merasa sudah pasti lolos, jadi mainnya santai,” ujarnya.

Dengan hasil ini, Gempol FC menutup fase grup dengan 13 poin di puncak klasemen Grup A, disusul Lekok United sebagai runner-up dengan 11 poin.

Sunardi menegaskan pihaknya akan melakukan evaluasi jelang laga perempat final.

“Kalau mau lolos ke semifinal, permainan seperti ini harus dihilangkan. Kami masih punya waktu sekitar satu minggu untuk persiapan,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *