Replika Naga dan Candi Kardus Meriahkan HUT RI ke-80 di Perak Barat

Berita, Budaya333 Dilihat

SURABAYA, tretan.news – Menyambut lomba hias kampung dan karnaval tingkat kelurahan, Muhari, warga Ikan Dorang Baru 66B, Kelurahan Perak Barat, Kecamatan Krembangan, menunjukkan kreativitas luar biasa. Dengan bahan sederhana berupa kardus bekas, ia berhasil membuat replika naga dan candi yang detail dan memukau.

Karya ini menjadi bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia. Tema yang diangkat pun beragam mulai dari Kampung Cina hingga nuansa Kerajaan.

“Replika Candi, Tombak, dan Tameng dari kardus saya buat untuk lomba karnaval dengan tema Kerajaan. Sementara replika Naga akan menghiasi lomba hias kampung,” jelas Muhari, Rabu (13/8/2025).

Selain replika, warga juga mempersiapkan pengecatan tembok, pemasangan lampu kelap-kelip, dan beragam karya kreatif lainnya untuk memeriahkan lomba.

Jadwal Lomba :
– Karnaval tingkat kelurahan: Minggu, 17 Agustus 2025
– Penjurian lomba hias kampung: Sabtu, 23 Agustus 2025
– Pengumuman pemenang & jalan sehat: Minggu, 31 Agustus 2025.

“Juara atau tidak, itu urusan belakangan. Yang terpenting adalah kebersamaan dan kekompakan warga. Itu simbol Sila Ketiga. Kalau ada yang pesan miniatur kardus, ya syukur,” ujar Muhari sambil tersenyum.

Ketua RT 009 Ikan Dorang Baru, Imam Syafi’i, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya soal lomba.

“Kami berharap warga Dorang bisa lebih menghargai nilai kebangsaan, menjaga kebersamaan, dan mencintai budaya lokal,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *