Malang Raya, tretan.news – Agar dapat meningkatkan Standar Pelayanan Publik (SPP)Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Malang menggelar Forum Group Discussion (FGD) Kamis (12/9/2024).
Kegiatan tersebut dihadiri berbagai elemen masyarakat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang, Akademisnya, Mahasiswa, media masa, dan lembaga sosial masyarakat.
Kepala BPS Kabupaten Malang, Erny Fatma Setyoharini mengatakan, kegiatan FHD itu dilakukan untuk meningkatkan SPP di Kabupaten Malang.
“Standar pelayanan merupakan panduan bagi pegawai BPS Kabupaten Malang dalam memberikan layanan kepada masyarakat, untuk itu diperlukan pembaruan dan inovasi sehingga pelayan yang diberikan lebih relevan dan up to date,” ucapnya
Erny juga menjelaskan FGD ini penting dilakukan agar dapat meningkatkan mutu dan pelayanan BPS dalam memberikan pelayanan publik, sebab SPP itu adalah tolak ukur untuk mengetahui baik buruknya pelayanan tersebut.
“FGD ini merupakan bentuk kepatuhan dan komitmen kami (BPS Kabupaten Malang) untuk memberikan pelayanan prima dari waktu ke waktu, dan kami ingin standar setiap jenis pelayanan, sudah mencerminkan keinginan masyarakat,” jelasnya.
Harapan kami dengan adanya FGD ini juga ada masukan dari peserta dari berbagai elemen masyarakat dan instansi lain, untuk bergandengan tangan guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Karena di FGD ini juga disampaikan tentang jenis layanan yang kami miliki, Seperti perpustakaan baik offline maupun digital, Konsultasi Data Statistik, Penjualan Produk BPS (Mikro data, Publikasi non watermark dll) dan rekomendasi kegiatan statistik,” Ucapnya.