Minilokakarya, Kabid Dalduk Dan KB Sampang Mengawal dan mendampingi Langsung proses kegiatan di Kampung KB Di Desa Batoporo Barat

Sampang,tretan.news – Sebagai upaya pelaksanaan kegiatan percepatan penurunan angka stunting , Balai penyuluh keluarga berencana (BPKB) kecamatan kedungdung menggelar minilokakarya dan rembug stunting, dan sekaligus buka puasa bersama.Kamis (28/3/24).

Kegiatan tersebut di digelar dikantor desa Batoporo barat, kecamatan kedungdung kabupaten sampang madura yang dihadiri langsung Kabid Dalduk-KB Kabupaten sampang, sekcam kedungdung, pj kades batoporo barat, Tomas, Bidan desa, Tim penyuluh KB dan pemuda desa yang tergolong di karang taruna the brilliant desa setempat.

Dalam laporannya, Hj St. Elifa menyampaikan bahwa dirinya akan berkolaborasi dengan pemuda desa karang taruna (katar) dalam membentuk kampung keluarga berkualitas (KKB).

Menurutnya dikampung KB Ini merupakan salah satu bentuk proses percepatan penurunan angka stunting di kabupaten sampang khususnya batoporo barat.

“Selain itu, dikampung KB ini nanti akan kami bahas cara percepatan penurunan angka stunting dan banyak nantinya didalam kampung KB ini seperti Sekolah lansia tangguh (selantang) dan sekolah orang tua hebat, dan lain-lainnya,”Ujarnya.

Sementara kabid Dalduk-KB Kabupaten Sampang , H Zahruddin, dalam sambutannya menyampaikan bahwa semua desa yang berada dikabupaten sampang sudah terbentuk kampung keluarga berkualitas (KKB).

Namun menurutnya akan lebih memprioritaskan di desa batoporo barat, pasalnya kata zahruddin batoporo barat tersebut yang mempunyai potensi besar dan meyaqini bahwa desa batoporo barat mampu dan mau.

“Saya akan lebih inten memantau perkembangan kampung KB di desa batoporo barat, karena saya Yaqin desa batoporo barat mampu untuk bisa membawa perubahan khususnya percepatan penurunan angka stunting,”Kata zahruddin.

“Karena apa, pemuda nya aktif pemerintah desa nya mendukung penuh, dengan harapan apa yang di rencanakan ini bisa menjadi contoh desa yang lain dan bisa membawa perubahan,” Ungkapnya.

Lebih lanjut pihaknya akan melaporkan program ini kepada pihak Puskesmas dalam hal keterkaitan program yang sama, seperti posyandu Balita, lansia dan Remaja juga termasuk program Kampung PHBS

 

Adapun yang akan dilakukan oleh mereka seperti pembuatan skedul dari beberapa kegiatan ini dalam bentuk Dokumen agar tau Jadwalnya
Dan melakukan evaluasi kembali terhadap kegiatan yg sudah dan yang belum terlaksana (pertemuan internal Tim)

“Di Juni, semua kegiatan sudah berjalan sambil lalu kita evaluasi bersama,” Pungkasnya.

Diinformasikan usai kegiatan Minilokakarya mereka disana langsung melanjutkan buka puasa bersama dan juga terlihat keakraban mereka saat melangsungkan buka puasa bersama. (Mam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *